Bagi
anda yang ingin terbebas dari penyakit jantung, selain mengatur pola makan,
rutin berolahraga dan menghindari stres, kita mesti memperhatikan pola
istirahat dan tidur kita. Mengapa istirahat dan tidur penting bagi kesehatan
jantung kita? Karena pada saat tidur Denyut jantung menurun antara 10 dan 30
denyut per menit. Hal ini menyebabkan penurunan tekanan darah sehingga kerja
jantung menjadi berkurang. Selain itu, Sel-sel dan jaringan yang rusak yang
biasanya menghasilkan racun juga menjadi kurang aktif saat tidur. Hal ini
memberikan kesempatan bagi jaringan yang rusak untuk pulih kembali.
Keadaan
sebaliknya terjadi, jika kita kurang istirahat dan tidur. Menurut sebuah
penelitian bahwa seseorang yang tidurnya kurang dari enam jam tiap malamnya,
maka tingkat protein inflamasi yang berada dalam darah lebih tinggi jika
dibandingkan dengan orang yang tidurnya cukup. Dimana orang yang kurang tidur
tersebut memiliki protein C-reaktif yang berhubungan dengan resiko untuk
terkenanya serangan jantung.
Selain
itu dari sebuah penelitian yang sejalan dengan penelitian di atas, seseorang
yang berkerja lebih dari 24 jam dalam seminggu memiliki risiko lebih tinggi
untuk mengalami serangan jantung. Dengan rincian, setiap satu jam kelebihan
waktu lembur dalam sepekan, resiko akan mengalami serangan jantung akan semakin
meningkat.
Hal di
atas membuktikan bahwa istirahat dan tidur yang cukup diperlukan oleh tubuh,
utamanya organ jantung anda. Dimana dengan tidur yang cukup (7 sampai 8 jam
sehari) seseorang akan menurunkan resiko untuk terkena serangan jantung. Baca Juga: 5 Cara Mudah Membuat Jantung Tetap Sehat
0 Response to "Manfaat Tidur Yang Cukup Untuk Kesehatan Jantung Anda"
Posting Komentar